Wednesday, April 14, 2010

Menjelang 40

Hidup di dunia adalah sementara .. semua perbuatan, tindakan, tingkah laku yang dilalui di muka bumi ini akan di minta pertanggungan jawabnya .. Usia 40 adalah usia penting manusia, Nabi Muhammad diangkat menjadi Rasul di usia 40. Isyarat pentingnya usia 40 untuk direnungi terdapat dalam alquran surah al ahqaaf ayat 15 :

“Kami perintahkan kepada manusia supaya berbuat baik kepada dua orang ibu bapaknya, ibunya mengandungnya dengan susah payah, dan melahirkannya dengan susah payah (pula). Mengandungnya sampai menyapihnya adalah tiga puluh bulan, sehingga apabila dia telah dewasa dan umurnya sampai empat puluh tahun ia berdoa: “Ya Tuhanku, tunjukilah aku untuk mensyukuri nikmat Engkau yang telah Engkau berikan kepadaku dan kepada ibu bapakku dan supaya aku dapat berbuat amal yang saleh yang Engkau ridhai; berilah kebaikan kepadaku dengan (memberi kebaikan) kepada anak cucuku. Sesungguhnya aku bertaubat kepada Engkau dan sesungguhnya aku termasuk orang-orang yang berserah diri.”


Terlihat jelas dalam surat ini Allah mensyiratkan kehidupan manusia, bahwa
ketika kita berusia 40 tahun haruslah manusia

1. lebih mensyukuri nikmat yang diberikan oleh Allah SWT
2. memperbanyak amal saleh
3. bertaubat kepada Allah atas semua yang telah kita kerjakan
4. serta berserah diri kepadaNya

Bagi saya pribadi .. semoga apa yang diinsyaratkan dalam alquran ini dapat menjadi acuan untuk intropeksi diri .. menjelang usia ke 40 .

sumber : amuluk.com

No comments: